Al Qur'an Elektrik Bisa Ditemui Di Jakarta Fair

Jakarta (Satu Nusantara)- Bulan suci Ramadhan tentunya menjadi kesempatan bagi umat muslim untuk memperbanyak ibadahnya. Salah satunya de...

Tertawalah selagi Gratis

Jakarta (Satu Nusantara)- Bulan suci Ramadhan tentunya menjadi kesempatan bagi umat muslim untuk memperbanyak ibadahnya. Salah satunya dengan memperbanyak banyak membaca kitab suci Al-Qur'an.

Di tengah perkembangan teknologi yang cukup pesat dan penetrasi pertumbuhan internet, saat ini kitab suci umat Islam juga hadir dalam bentuk elektrik. Salah satu perusahaan yang memproduksi Al-Quran elektrik adalah Alfa Link. 

Perusahaan yang awalnya terkenal sebagai produsen kamus elektronik ini juga hadir sebagai salah satu peserta di Jakarta Fair Kemayoran 2015. Menariknya, khusus di Jakarta Fair dan moment bulan Ramadhan, Alfa Link memberlakukan harga spesial untuk seluruh produk Al-Quran elektrik.

Untuk Al-Quran Speaker Portable QBF-235 dibanderol hanya Rp549 ribu dari harga normal sebesar Rp699 ribu. Alat ini berfungsi sebagai speaker pembaca Al-Quran yang disambungkan melalui bluetooth. Ada 5 Qori dan terjemahan bahasa Indonesia secara Audio. Selain itu alat ini juga bisa menjadi MP3 player, voice recording dan FM Radio. 

Selain itu Alfa Link juga menjajakan produk Language Learning dan Qur'an Tablet dengan harga spesial yakni Rp2.999.000 dari Rp3.499.000. Keunggulan dari gadget ini software tersebut sudah built in, dengan kata lain meski tanpa koneksi internet sudah bisa mengakses Al-Quran Mushaf Indonesdia yang sudah berstandar Kemenag RI.

Alfa Link juga menawarkan produk andalannya yakni kamus 3 bahasa EI-627A. Kamus elektrik ini bisa mengakses bahasa Inggris, Indonesia dan Arab. Produk ini dibanderol hanya Rp629 ribu. Tapi tidak hanya sampai disitu, untuk semua pembelian produk tersebut, Alfa Link memberikan hadiah langsung berupa Al-Quran, Sajadah dan Tote Bag.

Media Center
Jakarta Fair Kemayoran



Konsultan HRD

Related

News 7302762990837242556

Post a Comment

emo-but-icon

Satu Nusantara via Twitter

Terbaru

Populer

Random

Tertawalah selagi Gratis Tertawalah selagi Gratis

HOT INFO

item