Koramil 19 Pondok Aren Beri Wawasan Kebangsaan ke Siswa SMA

https://satunusantaranews.blogspot.com/2015/12/koramil-19-pondok-aren-beri-wawasan.html
Jakarta (satunusantara) Koramil
19 Pondok Aren memberikan wawasan kebangsaan dan bela negara kepada siswa dan
siswi SMA Kebangsaan Pondok Aren selama empat hari dan berakhir kemarin.
Kegiatan itu merupakan
upaya untuk mendidik dan melatih kedisiplinan serta menanamkan nilai-nilai
nasionalisme kepada siswa siswi dari SMA Kebangsaan Pondok Aren. Mereka semua
telah menerima pelatihan langsung dari instruktur di jajaran Koramil 19 Pondok
Aren.
Danramil 19 Pondok Aren,
Kapten Arh Didik Wahyudi mengatakan bahwa pelatihan bela negara yang dilaksakan
kepada para siswa adalah berupa metode latihan dasar guna bisa membentuk
karakter dan disiplin serta cinta tanah air agar mereka nantinya ke depan bisa
menjadi penerus bangsa yang berkarakter, disiplin, tegas, dan profesional.
“Mereka semua akan
dilatih langsung oleh personel khususnya dalam metode dasar guna bisa membentuk
sikap disiplin dan tanggung jawab bagi siswa, sehingga mereka nantinya bisa
menjadi pribadi yang disiplin dan cinta tanah air dan bangsa,” ujar Didik
Wahyudi.
Danramil mengharap,
siswa yang telah mengikuti pelatihan dengan baik dan tanpa ada rasa takut,
sebab keberhasilan dan kesuksesan tidak akan tercapai tanpa didasari sikap kedisiplinan.
Oleh sebab itu para peserta diminta untuk menanamkan rasa kedisiplinan dari
diri pribadi setiap peserta.
“Kedisiplinan adalah
modal utama kesuksesan semua element dan merupakan pondasi dasar untuk meraih
keberhasilan, dan tak kalah pentingnya yaitu kemampuan serta keterampilan yang
didasari sikap pantang menyerah, ketangguhan mental dari para peserta latihan,
sehingga nantinya akan mengantarkan kalian sebagai orang yang profesional,”
pesannya.pendam/linda.